a place where you can read, hear, and watch my expression.. about me, my life and everything.. enjoy..

Sabtu, 08 Januari 2011

Let's enjoy the process


Nikmati prosesnya!

Ini adalah kalimat favorit salah satu sahabat saya dan merupakan motto hidup sahabat saya yang lain. Dan saya benar-benar setuju dengan kedua sahabat saya itu.

Ya. Nikmati prosesnya.

Hidup adalah suatu perjalanan dimana tujuan akhir kita adalah mencapai kehidupan lain yang lebih baik setelahnya. Insya Allah.

Tujuan akhir memang penting, namun semua butuh proses untuk mencapai tujuan akhir tadi. Kalau mau nilai yang baik tentunya harus belajar dengan baik pula. Kalau mau jadi dokter gigi juga sama, kita harus menikmati proses menuju kesana.

Tentunya dalam menjalani sebuah proses nggak akan mulus-mulus aja. Banyak halangan dan rintangan, tapi dengan menikmati proses itu, kita dapat menjadikannya sebuah pembelajaran yang baik. Kalau kata orang bijak siy pengalaman merupakan guru yang paling baik. Right?

So, apapun tujuannya, nikmatilah prosesnya dan jalanilah dengan baik dan cara yang benar. Insya Allah apapun hasilnya nanti, tak akan ada penyesalan. Karena kita telah melakukan yang terbaik. Still, Allah yang menentukan akhirnya.

"Salah satu cara bersyukur adalah dengan dengan tidak banyak menuntut dan mengeluh.
mengeluh dengan bagaimanapun cara nya dapat mereduksi semangat kita. jangan tunjukan kelemahan kita pada lawan walau itu berat."
Mohammad Ari Zakaria

3 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. Yup. namanya hidup itu memang untuk menghadapi masalah, bukan untuk mengeluh.
    Dan tidak ada yang tidak masalah.
    Kuliah masalah, gak kuliah juga bermasalah.
    Kerja dapet masalah, gak kerja apalagi.
    Sampai tidurpun ada masalah, misale mimpi buruk.
    Bahkan matipun masalah, masalah buat orang lain.
    Ntar deh kalo di Surga, baru gak ada masalah :)

    BalasHapus
  3. eh, ada mas agam..
    yups.. that's right..!! :)

    BalasHapus